Pengertian Blog; Devinisi blog dan Fungsinya - 3-Download Games And Software -->

Halaman

    Social Items

Pengertian Blog; Devinisi blog dan Fungsinya

Pengertian Blog dan Fungsinya - Pengertian Blog, sesuai dengan judul artikel ini akan membahas pengertian atau devinisi blog serta fungsinya. banyak orang yang dengar dengan sebutan blog, tetapi belum tentu mengerti pengertian dan fungsinya. kalau para blogger tentunya sudah banyak yang mengerti fungsi blog tetapi kadang masih ada yang belum tau pengertian atau devinisi blog. langsung saja kita simak penjelasan dibawah ini.

Pengertian Blog atau Devinisi Blog

Pengertian Blog dan Fungsinya - Blog adalah singkatan dari web log yang merupakan sebuah website yang isinya dapat di update secara reguler. Selain itu, blog juga memungkinkan pengunjung untuk berkomentar. Blog juga dapat dipakai untuk banyak kegiatan, seperti untuk dijadikan buku atau catatan harian online, maupun untuk menulis artikel seperti halnya koran digital. Pada umumnya blog berbasis teks, walaupun ada juga blog yang berbasis foto, berbasis video, audio, dan sebagainya.

Pengertian Blog dan Fungsinya
secara garis besar dapat dibedakan menjadi dua bagian, yaitu :

1. Blog Pribadi
Blog pribadi merupakan jenis blog yang paling sering anda jumpai, yang berfungsi sebagai catatan atau buku harian online seseorang. Dan blog pribadi tersebut merupakan jenis blog yang pertama kali muncul.

2. Blog Usaha
Blog usaha adalah blog yang berguna untuk melakukan komunikasi sebuah perusahaan dengan pelanggan atau konsumen, menawarkan jasa, atau informasi mengenai usaha yang sedang dijalankan. Blog usaha juga digunakan untuk keperluan penguatan merek, atau di fungsikan untuk layanan kepada masyarakat sebagai sarana promosi.

Blog mempunyai ciri-ciri yaitu mempunyai nama dan alamat yang dapat diakses secara online, mempunyai tujuan, mempunyai postingan atau isi yang berupa informasi, catatan, dan artikel.

Tujuan umum dari blog sendiri antara lain bisa digunakan untuk berbagi pengalaman, saling bertukar ilmu/pengetahuan dengan pembaca, sebagai alat untuk bekarya atau aktualisasi diri, untuk mengisi waktu luang dan menyalurkan hobi, memberikan manfaat kepada diri sendiri maupun orang lain.

Dalam blog terdapat beberapa fitur yang memudahkan para pembaca untuk menjelajahi isi dari blog tersebut, fitur-fitur blog ini misalnya adalah arsip dan komentar. Arsip adalah kumpulan link artikel yang akan memudahkan pengunjung blog untuk mengetahui artikel apa saja yang sudah ditulis oleh pemilik blog. Komentar adalah sebagai sarana komunikasi antara pemilik blog dengan pembaca sehingga jika ada pertanyaan maka dapat dijawab langsung oleh pemilik blog tersebut.

Sifatnya yang statis membuat blog ini lebih banyak mendominasi hasil pencarian di search enginee. Jika Anda belum mengetahui apa itu search enginee, silahkan baca juga artikel tentang Pengertian search engine.

Demikian informasi tentang Pengertian Blog dan Fungsinya untuk anda ketahui bersama, happy blogging sobat. Semoga Bermanfaat.